Kritik Balik Ayah Deontay Wilder, Malik Scott: Dia Bodoh Minta Saya Ciptakan Muhammad Ali

Pernyataan pelatih Deontay Wilder, Malik Scott, mengejutkan dunia tinju. Ia mengatakan, ayah Wilder, Gary Wilder, memintanya melakukan hal yang mustahil, yakni membuat Deontay Wilder terlihat seperti legenda tinju Muhammad Ali.

Nasib Malik Scott sebagai pelatih disorot setelah Deontay Wilder menderita kekalahan di tangan raksasa kelas berat China Zhilei Zhang. Sejak kembali ke Malik Scott, Wilder memiliki rekor buruk, yakni 1 kali menang dan 3 kali kalah (1-0-3).

Sejumlah pengamat menilai Malik Scott tidak mampu melatih Wilder, termasuk ayahnya Gary Wilder yang menyerukan agar ia dipecat. Namun, Malik Scott justru mengutarakan pendapat berbeda. Menurutnya, Wilder sudah tidak punya motivasi untuk menang dan ayahnya, Gary Wilder, memintanya melakukan hal yang mustahil sebagai pelatih.

“Beberapa orang menganggap bodoh mencoba mengubah Deontay Wilder menjadi petinju seperti Muhammad Ali. Tugas saya adalah melatih petinju ini, membuatnya percaya diri. Saya bukan pembuat keajaiban,” kata Malik Scott.

Sebelumnya diberitakan Wilder kalah KO pada ronde kelima dari Zhilei Zhang, yang merupakan kekalahan kedua berturut-turut setelah kalah dari Joseph Parker. Rekor Wilder bersama Scott kini adalah satu kemenangan dalam empat pertarungan sejak mereka mulai bekerja sama untuk ketiga kalinya melawan Tyson Fury. Satu-satunya kemenangannya adalah KO pada ronde pertama atas Robert Helenius.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *