MK Tolak Gugatan Anies dan Ganjar, Prabowo Susun Waktu Bertemu Megawati

JAKARTA – Presiden terpilih Prabowo Subianto akan menjadwalkan pertemuan dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri setelah Mahkamah Konstitusi (MK) menepis segala perselisihan terkait Pilpres 2024 yang diharapkan Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani segera terlaksana.

“Kapan ketemu? Sekarang kita mulai koordinasikan waktunya. Kita harapkan agenda ini tidak memakan waktu lama,” kata Muzani di Media Center TKN Prabowo-Gibran, Jakarta Selatan, Senin (22/4/2024).

Muzani memastikan Prabowo tidak akan menutup pintu rekonsiliasi, termasuk bertemu dengan pimpinan partai politik (parpol) lawannya di Pilpres 2024.

“Pak Prabowo menilai hal itu baik untuk negara ke depan. Upaya rekonsiliasi akan dilakukan termasuk para pimpinan partai politik atau tokoh-tokoh sebagai simbol persatuan bangsa,” kata Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran ini. .

Lebih lanjut Muzani mengungkapkan, Prabowo juga mengutus banyak orang untuk melakukan rekonsiliasi tersebut. “Dia mengutus banyak orang,” pungkas Muzani.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *