Tiba di Istana Kepresidenan, Menlu China Temui Presiden Jokowi

Jakarta – Menteri Luar Negeri China Wang Yi mengunjungi Istana Kepresidenan Jakarta hari ini Kamis (18/4/2024) untuk bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Wang Yi tiba sekitar pukul 09.23 WIB. Wang Yi terlihat mengenakan jas berwarna hitam. Wang Yi pun menyapa wartawan yang sudah menunggunya sejak pagi. Wang Yi tiba bersama beberapa rombongan. Wang Yi sebelumnya bertemu dengan Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi.

Diberitakan sebelumnya, Menteri Luar Negeri China Wang Yi akan berkunjung ke Indonesia pada pekan ini. Informasi tersebut disampaikan Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Lin Jian.

“Pada tanggal 18 hingga 23 April, Wang Yi, anggota Biro Politik Komite Sentral Partai Komunis Tiongkok, Direktur Kantor Komisi Pusat Luar Negeri, dan Menteri Luar Negeri Wang Yi akan melakukan kunjungan resmi ke Indonesia. , Kamboja, dan Papua Nugini,” kata Lin Jian, seperti dikutip dari situs resmi Kementerian Luar Negeri China, Selasa, 16 April 2024.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *