Gempa Magnitudo 4,8 Guncang Gorontalo Utara

JAKARTA – Gempa berkekuatan magnitudo 4,8 mengguncang wilayah barat laut, Gorontalo Utara, Gorontalo. Gempa tersebut berkedalaman 10 km.

Berdasarkan data Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa terjadi pada Jumat (26 April 2024) pukul 22.21 WIB. Koordinat gempa berada di 1,67 LU dan 122,26 BT.

“Mag: 4.8, 26-Apr-2024 22:21:31WIB, Lat: 1.67LU, 122.26E (118 km LU Gorontalo Utara-Gorontalo),” tulis BMKG, seperti dilihat MNC Portal Indonesia.

Titik gempa berada di 118 km barat laut Gorontalo Utara, Gorontalo dengan kedalaman 10 kilometer. Sejauh ini belum ada laporan kerusakan dan korban jiwa akibat gempa tersebut.

Disclaimer: Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa saja berubah jika data sudah lengkap, jelasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *